Pink Hair Girl, Cute

Selasa, 14 Januari 2025

Viva Eye & Lip Make-Up Remover

Hello^^
Good morning everyone... pada kesempatan kali ini aku akan me-review sebuah eye and lip make up remover dari produk lokal legendaris, yaitu Viva.

Fyi, pembersih make-up Viva ini aman dipakai untuk wanita Indonesia karena formulanya yang lembut serta pH netral. Selain membersihkan, produk ini juga dapat menyejukkan serta melembutkan kulit karena mengandung ekstrak bunga chamomile.

INGREDIENTS
Ingredients : Aqua, Propylene Glycol, PEG-40 Glyceryl Cocoate, Sodium Coceth Sulfate, Panthenol, Camomilla Recutita Flower Water, Polysorbate 80, Lactic Acid, Bisabolol, Sodium Benzoate, Potassium Sorbate, Methylparaben.

PACKAGING

 

Packaging-nya imut-imut, praktis untuk dibawa kemana-mana alias nggak makan tempat. Bagian depan kemasan ada gambar mata dan bibir wanita, logo Viva cosmetics, dan aksen warna pink. Bagian belakang kemasan tertulis keterangan produk, cara pemakaian, ingredients, dan Expired date. Netto 30 ml dengan tutup botol ulir. Sayangnya lubang mulut botolnya lebar (ukurannya sama dengan leher botol) jadi gampang tumpah kalau terguling. Aku biasa pakainya dengan cara mencelupkan cotton bud ke dalam.

CARA PAKAI
Cara pemakaiannya cukup dituangkan sedikit pada kapas, lalu digunakan untuk membersihkan area mata dan bibir. Pertama kali menggunakan produk ini aku cukup puas karena eyeliner dan lipstik-ku yang water proof bener-bener bisa bersih sempurna. Tapi kalau nggak hati-hati nuangin cairan pembersih ini gampang tumpah. Lebih bagus lagi kalau seandainya kemasan remover didesain biar nggak gampang tumpah pas dituang di kapas.

PROS
- Harganya affordable. Hanya sekitar Rp 9.000-an.
- Bisa membersihkan dengan baik eyeliner dan lipstick waterproof.
- Ukurannya kecil dan travel friendly.
- Pemakaiannya hemat.

CONS
- Mulut botol terlalu lebar, kalau nggak hati-hati nuangin ke kapas jadi gampang tumpah.
- Pengambilannya dengan cotton bud kurang praktis.
- Mengandung paraben.

Overall aku suka produk remover ini, soalnya bisa membersihkan make-up mata dan bibir dengan cepat dan jumlah yang dibutuhkan nggak terlalu banyak, jadi nggak boros. Kalau untuk kandungan alkohol, kan sudah jelas ya pasti minimalis soalnya untuk digunakan di bagian kulit dan tipis. Kalau kandungan alkoholnya tinggi sih nggak akan dicantumkan ‘eye and lip make-up remover’.

Selain harganya yang murah, kualitasnya juga lumayan bagus, tapi aku kurang suka dengan desainnya yang rentan tumpah kalau tidak hati-hati nuanginnya.

Sekian dulu review kali ini. See You^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar